Berita Persib Terbaru

Inilah Pemain Incaran Persib: Daisuke Sakai

by: Salsa Dila

0

Persib Bandung dirumorkan telah mendekati sejumlah pemain incaran untuk memperkuat tim menghadapi kompetisi musim depan.

Pelatih Bojan Hodak mengakui telah mengantongi sejumlah nama pemain untuk direkrut, namun belum mau membocorkannya.

Rumor pemain bidikan Persib sudah ramai diperbincangkan di media sosial seperti X dan Instagram.

Salah satu nama yang santer dirumorkan adalah Daisuke Sakai, winger lincah asal Jepang yang sebelumnya bermain di India bersama Kerala Blasters.

Daisuke Sakai, kelahiran Nagasaki, Jepang, pada 18 Januari 1997, memulai karier profesional bersama Oita Trinita di J-League 2 pada tahun 2014.

Ia juga pernah bermain di klub Belgia, Royale Union Tubize, serta sejumlah klub di Jepang, Thailand, dan India.

Daisuke Sakai dikenal memiliki kecepatan berlari yang menjadi salah satu kelebihannya, dengan postur 167 sentimeter.

Akankah Daisuke Sakai menjadi bagian dari Persib Bandung musim depan?